[Hidup Sehat HQ] Perut langsing menjadi dambaan setiap orang terutama bagi para wanita. Akan tetapi, ketika perut terlihat buncit dan berlemak bisa menjadi mimpi buruk. Perut berlemak tidak hanya menganggu penampilan fisik tapi juga dapat menimbulkan berbagai penyakit berbahaya seperti kolesterol dan obestitas.
Oleh karena itu, diperlukan langkah-langkah untuk menurunkan lemak perut tersebut. Magforwoman melansir beberapa tips mengurangi lemak di perut Anda.
Minum Air Cukup
Minumlah air putih 10 sampai 12 gelas setiap hari. Air putih sangat bermanfaat untuk melarutkan lemak dan menghilangkan racun dalam tubuh.
Kurangi Porsi Makan
Jika Anda sudah terbiasa makan dengan porsi besar dan banyak maka perlu mengurangi porsinya menjadi lebih kecil. Berat? yah, memang agak berat untuk mengubah kebiasaan tersebut. Ada solusi sederhana yaitu membagi makanan porsi besar tersebut menjadi beberapa porsi kecil. Hindari juga makan cemilan yang berlebihan.
Berolahraga
Olahraga joging, jalan cepat, atau aerobik selama 30 menit bermanfaat untuk membakar lemak dan kalori di perut Anda.
Hindari Junkfood
Junkfood mudah ditemukan terutama di perkotaan. Makanan cepat saji seperti burger, pizza, maupun kentang goreng yang lezat ternyata mengandung lemak jahat. Artinya, jika berlebihan mengkonsumsi junkfood maka lemak jahat akan disimpan dan menjadi tumpukan lemak di perut.
Jadilah Orang Yang Aktif
Inilah cara yang sederhana tapi efektif untuk menurunkan lemak di perut Anda. Gaya hidup aktif tersebut mampu meningkatkan metabolisme tubuh dan membakar kalori berlebih. Anda bisa lekukan kegiatan seperti menyapu, berkebun, dan kegiatan lain yang melibatkan fisik Anda.
Bagaimana apakah Anda semakin bersemangat untuk menurunkan lemak di perut Anda? Semoga tips di atas membantu.