Hati-Hati Dengan Obat Pereda Nyeri...

Salam Sehat....

Jika rasa nyeri kepala atau gigi menyerang apa yang Anda lakukan? Sebagai kebiasaan, pasti membeli obat pereda nyeri yang dijual bebas di toko-toko obat bukan?

Namun, tahukah Anda bahwa konsumsi obat pereda nyeri menyimpan efek samping berbahaya. Apa saja efek sampingnya?

Untuk obat pereda nyeri jenis Ibuprofen, biasanya digunakan oleh atlet lari marathon. Dari laporan sebuah penelitian, mengkonsumsi Ibuprofen memiliki risiko gangguan jantung, kram perut, dan komplikasi ginjal lebih besar.

Parasetamol banyak dibeli secara bebas. Sebagai obat pereda nyeri, parasetamol bisa menimbulkan kerusakan liver yang parah walaupun dalam dosis yang aman.

Sering menggunakan krim pereda nyeri atau balsem? Hati-hati, kandungan mentol dan metilsalisilat pada balsem, juga dapat menyebabkan luka bakar kimia.